Tajuk.News, MALAKA – Hubertus Seran, warga Dusun Tualaran, Desa Maktihan, Kecamatan Malaka Barat, tewas tak bernyawa didepan rumahnya, diduga dibunuh orang tak dikenal, Sabtu (20/2/2021).
Menurut saksi di lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP), peristiwa itu terjadi sekira pukul 14.00 WITA, dia melihat pelaku menggunakan motor menuju ke rumah korban yakni Hubertus Seran.
“Saat itu pelaku terlihat membawa payung yang diduga berisi alat tajam. Pelaku kemudian mencari korban hingga ke dalam kamar, lalu menyeret korban keluar rumah. Korban berusaha melarikan diri, namun karena banyaknya darah yang terus bercucuran membuat korban terjatuh. Pelaku pun meneruskan aksinya dengan memukul korban dengan kayu, batu hingga korban tidak bernyawa,” ujar saksi yang tidak ingin namanya disebutkan.
Kepala Kepolisian Resort (Polres) Malaka, Albert Neno, mengatakan, pihaknya sudah melakukan olah TKP.
“Seluruh anggota kami turunkan untuk melakukan olah TKP, selanjutnya kami akan mengumpulkan berbagai informasi dari warga atau saksi yang melihat, mendengar secara langsung kejadian sejak dari awal terkait persoalan ini,” ujarnya.
Dia juga mengungkapkan, saat ini korbannya sudah meninggal dan pelakunya juga dalam keadaan sekarat tidak berdaya karena amukan massa.
“Kita mengindentifikasi beberapa saksi dan sudah dicacat oleh Tim dari reserse, selanjutnya saksi-saksi tersebut akan dimintai keterangan lebih lanjut dalam penyelidikan,” tutupnya.(VEN)