Yon Armed 19/105 Tarik Bogani Gelar Kegiatan Prokes Covid-19

Bolmong, TajukNews – Dipimpin langsung Mayor Arm Yoki Efriandi M Han, Yon Artileri Medan (Armed) 19/105 Tarik Bogani, melaksanakan kegiatan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) guna mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) tersebut, dipusatkan dibeberapa titik lokasi di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).

“Kami pusatkan kegiatan kali ini di pusat keramaian di wilayah ibu kota Lolak, seperti pasar, pertokoan dan tempat-tempat ibadah,” ujar Danyon Armed Arm Yoki Efriandi.

Tampak Anggota Yon Armed Sedang Mensosialisasikan Prokes Covid-19 Kepada Para Pedagang dan Pembeli

Dijelaskan Mayor, kegiatan tersebut dilakukan dengan bersifat edukasi, selain itu pembagian masker kepada warga.

“Agar tetap meningkatkan kewaspadaan tentang Prokes untuk mencegah covid-19,” jelasnnya.

Diketahui dalam kegiatan itu, Yon Armed 19/105 Tarik Bogani, bekerja sama dengan Kodim 1303 Bolmong, Polres Bolmong, dan Pemkab Bolmong. Kegiatan itu berlangsung selama sepekan tanggal Januari 30 hingga 8 Februari.(tim/**).